Kemasan Ramah Lingkungan Di Acara All Food Indonesia 2023

Rabu, 05 April 2023

Sebagai salah satu unsur paling penting dalam usaha food & beverage, tentunya Greenhope tidak akan menyia-nyiakan kesempatan ini. Pada acara tersebut, Greenhope membuka satu booth stand yang memamerkan packaging ramah lingkungan untuk usaha F&B.

Selain memamerkan produk unggulannya, Greenhope juga turut meningkatkan kesadaran calon pelaku bisnis F&B akan pentingnya packaging ramah lingkungan. Hal ini berhubungan dengan usaha Greenhope untuk menjadikan produknya sebagai media untuk mengurangi pencemaran lingkungan dari plastik bungkus makanan atau minuman.

Bersama dengan berbagai brand ternama lainnya, Greenhope berhasil memamerkan keunggulan produknya. Sekaligus, memperkenalkan inovasi packaging ramah lingkungan yang dapat mendukung kesehatan konsumen, keamanan F&B, dan mengurangi pencemaran alam.

Dengan adanya booth stand dari Greenhope, diharapkan UMKM yang ada di Indonesia dan Jabodetabek khususnya mulai menyadari pentingnya menjaga alam. Dimulai dengan memilih packaging yang dapat mengurangi pencemaran lingkungan sebagai salah satu kontribusi dalam bisnis.

Harapannya, UMKM yang bergerak di bidang food & beverage ini dapat menjadikan Greenhope sebagai produk penunjang bisnis mereka. Sekaligus ke depannya UMKM bidang food & beverage di Indonesia dapat lebih sadar akan pentingnya untuk turut berkontribusi dalam menjaga alam.

Acara ini dengan sukses dilaksanakan oleh PT. Indorich Expo Utama sebagai salah satu upaya meningkatkan kesadaran potensi bisnis yang ada di wilayah Jabodetabek, khususnya Provinsi Banten. Yangmana, salah satunya adalah potensi bisnis di bidang HORECA dan pariwisata yang akan banyak berkecimpung dengan food supplier tangan pertama dalam menjalankan bisnisnya.

Selain memamerkan food supplier tangan pertama kepada masyarakat umum maupun pelaku bisnis F&B, acara ini juga dimeriahkan oleh berbagai demo memasak. Tidak tanggung-tanggung, demo masak ini pun dilakukan oleh Chef Juna Rorimpandey, Chef Vindex Tengker, Chef Yongki Gunawan, Chef Devina Hermawan, dan chef-chef professional dan ternama lainnya.

Dengan kata lain, ALLFOOD INDONESIA 2023 tidak hanya memberikan pameran kebutuhan penunjang bisnis food & beverages. Tetapi, juga memberikan pengalaman demonstrasi memasak yang menarik dari ahlinya secara langsung.

Oleh karena itu, acara ALLFOOD INDONESIA 2023 diharapkan dapat menjadi jembatan bagi food supplier tangan pertama kepada calon pelaku bisnis F&B. Salah satunya adalah Greenhope yang turut berpartisipasi dalam acara ALLFOOD INDONESIA 2023.